Pembangunan Gedung Rice Milling Unit Untuk Beras Cap Nona Malaka

- 21 Juli 2022, 21:55 WIB
Bupati Simon Nahak, usai melakukan peletakan batu pertama, pembangunan Gilingan padi modern atau Rice Milling Unit (RMU)
Bupati Simon Nahak, usai melakukan peletakan batu pertama, pembangunan Gilingan padi modern atau Rice Milling Unit (RMU) /Kabupaten Malaka/VoxTimor

VOX TIMOR - Gilingan padi modern atau Rice Milling Unit (RMU) akan menghasilkan produk beras cap Nona Malaka di Kabupaten Malaka Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pasalnya, beras cap Nona Malaka merupakan hasil dari program Swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah Kabupaten Malaka.

Program swasembada pangan, diketahui untuk memproduksi beras cap Nona Malaka dan kacang hijau atau Fore Lakateu.

Baca Juga: Penataan Kawasan Labuan Bajo, Disebut Untuk Kesejahteraan Masyarakat NTT

Bupati Malaka, Simon Nahak sebelumnya sudah meminta kerja sama Bank NTT terkait desain dan pengadaan kemasan produk beras cap Nona Malaka dan juga produk kacang hijau bernama Fore Lakateu.

Untuk pengurusan merek beras Nona Malaka dipastikan akan dilaukan melalui Kementerian Hukum dan HAM. 

Sebelumnya, Bupati Simon menanggapi dukungan dan proaktif dengan menghimbau kepada pemerintah dan masyarakat di 12 desa Kecamatan Wewiku agar mempersiapkan lahan masing-masing satu hektar untuk produksi dua brand pangan tersebut dalam Misa Hari Minggu di Gereja Paroki Webriamata.

Baca Juga: Anggota Polres Kupang Nyaris Ditikam Orang Tak Dikenal, Gegara Geledah Pencuri

Diketahui, Kabupaten Malaka dibawah kepemimpinan Bupati Simon Nahak dan Wakil Bupati Kim Taolin sudah membangun sebanyak 2 unit gedung gilingan padi modern atau Rice Milling Unit (RMU).

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x