Ada Mafia Tanah yang Masih Mau Main-Main? Jokowi : Detik itu Juga untuk Digebuk

- 25 Agustus 2022, 11:40 WIB
Presiden Jokowi memberikan sambutan setelah menyerahkan sertifikat secara simbolis kepada tiga ribu masyarakat Jawa Timur di Gelora Delta, Sidoarjo pada Senin, 22 Agustus 2022
Presiden Jokowi memberikan sambutan setelah menyerahkan sertifikat secara simbolis kepada tiga ribu masyarakat Jawa Timur di Gelora Delta, Sidoarjo pada Senin, 22 Agustus 2022 /Rony Rasi/Tangkap layar YouTube Sekretariat Presiden

VOX TIMOR – Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) tegaskan kepada Kementrian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) untuk serius dalam memberantas mafia tanah.

Penegasan ini juga disampaikan Jokowi untuk semua jajarannya agar serius dalam memberantas mafia tanah.

Karena menurutnya mafia tanah hanya akan menyulitkan masyarakat dalam mengurus sertifikat.

 “Kalau masih ada mafia yang main-main silakan detik itu juga gebuk. Ini meruwetkan ngurus sertifikat. Tidak bisa kita biarkan rakyat tidak dilayani urus sertifikat, setuju enggak?” kata Presiden dalam sambutannya saat menyerahkan sertifikat tanah untuk rakyat di Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo, Senin, 22 Agustus 2022.

Baca Juga: Puadi: Pelanggaran Netralitas ASN Jadi Isu Krusial, Bawaslu Perkuat Sinergitas Dengan Beberapa Lembaga Negara

Presiden menuturkan bahwa saat ini khususnya di Jawa Timur masih ada sekitar 7 juta bidang yang belum memiliki sertifikat.

Untuk itu, Kepala Negara mendorong jajaran Kementerian ATR/BPN untuk mempercepat proses penyelesaian sertifikat tanah tersebut.

“Saya sudah perintahkan ke Menteri BPN agar ini terus dipercepat supaya seluruh masyarakat pegang bukti hak kepemilikan tanah yaitu sertifikat,” tambahnya.

Baca Juga: Kamaruddin Simanjuntak: Mari Berseru Panggil Elohim

Halaman:

Editor: Frederico Da Costa

Sumber: Laman Resmi Presiden RI


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah