Masuk Sekolah Jadi 12 Mei 2022, Menko PMK: Hindari Macet Parah Arus Balik Lebaran

- 6 Mei 2022, 10:59 WIB
Libur Lebaran siswa SD hingga SMA di Kota Tasikmalaya diperpanjang tiga hari.  Dengan demikian, jadwal masuk sekolah yang semula pada hari Senin, 9 Mei 2022 diperpanjang menjadi Kamis, 12 Mei 2022.*
Libur Lebaran siswa SD hingga SMA di Kota Tasikmalaya diperpanjang tiga hari. Dengan demikian, jadwal masuk sekolah yang semula pada hari Senin, 9 Mei 2022 diperpanjang menjadi Kamis, 12 Mei 2022.* /kabar-priangan.com/Zulkarnain F/

VOX TIMOR - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ( Menko PMK ) Muhadjir Effendy menyebut keputusan mengubah jadwal masuk sekolah usai masa libur Hari Raya Idul Fitri 2022 merupakan langkah tepat. 

Kebijakan ini dapat menghindari kemacetan parah di puncak arus balik lebaran.

"Perubahan tanggal masuk sekolah setelah libur lebaran ini diharapkan dapat mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2022," kata Menko PMK di Jakarta, Kamis 5 Mei 2022.

Baca Juga: Aktris Amerika Emma Stone Bintangi Sebuah Film Bisu, Karya Sutradara Yorgos Lanthimos

Langkah antisipasi kemacetan ini dilakukan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), utamanya di kawasan Jabotedabek. 

Baca Juga: Kemendikbudristek Tambah Liburan Anak Sekolah, Catat Tanggalnya

Kebijakan ini selanjutnya dikoordinasi bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten yang kemudian dilanjutkan pemerintah kabupaten/kota lainnya.

Baca Juga: Di Sumba Timur Nelayan Hilang Saat Melaut Mencari Ikan Ditemukan Tidak Bernyawah

"Mudah-mudahan kebijakan ini bisa mengatasi kemacetan dan kepadatan lalu lintas yang kita khawatirkan terjadi di puncak arus balik," katanya.

Halaman:

Editor: Emanuel Dile Bataona

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x