Jelang Pilpres Timor Leste, Dubes RI untuk Timor Leste Sidak, Pos Lintas Batas Motaain

- 13 Maret 2022, 16:12 WIB
Dubes RI dan rombongan disambut Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Atambua Kiemas Abdul Halim.
Dubes RI dan rombongan disambut Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Atambua Kiemas Abdul Halim. /Imigrasi/Atambua,NTT

VOX TIMOR - Duta Besar Republik Indonesia (RI) untuk Timor Leste, Okto Dorinus Manik meninjau Pos Lintas Batas Antar Negara (PLBN) Motaain di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu, 13 Maret 2022.

Kedatangan Duta Besar Indonesia untuk Timor Leste beserta delegasi (23 orang) di PLBN Motaain diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Atambua.

Dalam dialog singkat dengan Kepala Imigrasi Atambua, K.A.Halim di PLBN Motaain itu, ada dua isu penting yang dibahas yakni.

Baca Juga: Agar Hubungan Harmonis Menurut dokter Boyke, Berhubungan Intim Lebih dari 2 Kali Sehari?

Pertama isu lonjakan pelintas batas ilegal menjelang kegiatan ulang tahun ke-100 PSHT di Indonesia.

Dan yang kedua, lonjakan pelintas pengguna visa rute Dili-Motaain-Wini-Oecusse (PP) menjelang pemilihan umum presiden Timor Leste.

Baca Juga: Sadis! Usai Bunuh Istri Depan Anak, Pria di Siak Tewas Gantung Diri

Kepala Imigrasi Atambua, K.A Halim mengatakan hal ini kepada Voxtimor, Minggu 13 Maret 2022 melalui keterangan persnya.

Kunjungan Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Timor Leste, Okto Dorinus Manik itu didamping oleh Atase Imigrasi Eben Rifqy Taufan, Atase Pertahanan Kolonel CHB Yunianus Simamora, Atase Polri Kombes Pol. Gaspar Mikel Da Costa beserta 16 delegasi lainnya.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah