Bupati Malaka; Terima Kasih Diaspora Malaka di Surabaya Atas Dukungan Untuk SNKT

- 10 Juli 2022, 09:18 WIB
Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH.,MH, Bersama pengurus IKMS
Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH.,MH, Bersama pengurus IKMS /Fecos/Vox Timor

VOX TIMOR - Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH.,MH menyampaiakan ucapan terima kasihnya kepada Diaspora Malaka, karena telah mendukungnya dalam Pilkada serentak 2022 kemarin.

"Karena dukungan Diaspora Malaka, makanya sekarang saya jadi bupati," ungkap Bupati Simon Nahak di hadapan Diaspora Malaka dalam acara pelantikan Ikatan Keluarga Malaka Surabaya (IKMS) yang berlansung di aula Yayasan Pondok Kasih Surabaya, Sabtu 09 Juli 2022.

Ungkapan itupun disambut dengan tepukan tangan yang meriah dari keluarag besar diaspora Malaka Surabaya.

Baca Juga: Bupati Simon Nahak: 'Menari Itu Hobi Saya'

Dalam kesempatan itu, Bupati Simon Nahak menegaskan bahwa, dirinya dengan tulus melayani dan merangkul renu Rai Malaka, tanpa membeda-bedakan.

Dirinya juga mengatakan tidak menghiraukan apa kata orang, karena dirinya merangkul untuk membangun Malaka.

"Siapapun saya rangkul, tidak membeda-bedakan. Karena politik itu tidak ada musuh yang abadi dan kawan abadi," pungkas Bupati Simon Nahak.

"Biarkan orang omong di luar sana, saya punya satu vitamin, EGP (Emang Guile Pikirin)," sambungnya.

Baca Juga: Begini Alasan Roger Danuarta Pisah Ranjang Dengan Cut Meyriska Sang Istrinya

Dirinya juga mengatakan untuk saat ini fokus melayani Renu Rai Malaka, karena dia mengaku pernah susah di tanah rantauan.

"Melayani, merakyat, merangkul dengan rendah hati. Saya juga pernah susah, nasib anak kos tidak makan dan tidak minum di tanah rantauan," Kisa Bupati Simon Nahak yang juga

Dirinya mengucapkan terimakasih kepada seluruh diaspora Malaka yang telah mendukung dirinya bersama Wakil Kim Taolin.

Baca Juga: Gegara Tempat Karaoke Miliknya, Ayu Ting Ting Harus Berurusan Dengan Polisi

"Terima kasih Diaspora Malaka Surabaya dan seluruh Diaspora Malaka dimanapun berada, basodaralah duta Malaka ayo mari bersatu membangun Malaka dari tanah rantauan," tutur Simon Nahak, orang nomor satu kabupaten Malaka ini.

"Mari Lakukan Kebaikan dan Kebenaran, bae sonde bae rai Malaka lebe bae," ajaknya.***

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Frederico Da Costa


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah