Simak Perubahan Jadwal Seleksi Calon Pendidikan Profesi Guru Prajabatan 2022

- 7 Juli 2022, 08:15 WIB
Tampilan laman tentang PPG
Tampilan laman tentang PPG /ppg.kemdikbud.go.id/Tangkapan Layar

VOX TIMOR - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memperpanjang pelaksanaan pendaftaran seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan 2022.

Perpanjangan tersebut dilaksanakan 1 Juni 2022 hingga 9 Juli 2022 pukul 23.59 WIB.

Bagi pendaftar pada aplikasi pendaftaran berstatus terverifikasi berhasil memilih bidang studi yang linear dengan bidang studi PPG Prahabatan Tahun 2022, diharapkan dapat segera menyelesaikan seluruh isian pendaftaran.

Baca Juga: Wataknya Suka Selingkuh Menurut Primbon Jawa! Mereka Adalah Wanita Suka Gonta-ganti Pacar

Dengan perpanjangan program ini tentunya akan ada perubahan jadwal seleksi calon mahasiswa PPG Prajabatan 2022.

Informasi perpanjangan jadwal ini disampaikan melalui akun resmi Instagram @ppgkemendikbud.

"Masih ada waktu untuk melanjutkan proses pendaftaran dengan melengkapi berkas dan administrasi pembayaran!" tulis keterangan di postingan tersebut pada 30 Juni 2022.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-19 2022: Timor Leste Taklukan Singapura, Eduardo: Permainan Menyerang Mebuahkan Hasil

Sementara berdasarkan surat edaran resmi Kemendikbudristek Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan nomor 3481/B1,B2/GT.00.003/2022 Pada Kamis, 30 Juni 2022 dengan mempertimbangkan antusiasme pendaftar dan perlunya penyelesaian rangkaian proses pendaftaran, kami memberitahukan beberapa hal sebagai berikut.

1. Masa pendaftaran seleksi calon Mahasiswa PPG Prajabatan 2022 diperpanjang sampai 9 Juli 2022 pukul 23.59 WIB. Perubahan jadwal pelaksanaan seleksi terlampir.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah