Bansos BPNT Mulai Disalurkan Melalui Kantor Pos Indonesia

- 23 Februari 2022, 22:37 WIB
Launching Penyalurab bantuan BPNT di Kabupaten Rembang
Launching Penyalurab bantuan BPNT di Kabupaten Rembang /Kominfo/Rembang

VOX TIMOR - Pemkab Rembang mulai menyalurkan bantuan sosial (Bansos) Bantuan Pangan Nonton Tunai (BPNT) tahun 2022, Selasa 22 Februari 2022.

Sebagai simbolis, Wakil Bupati Rembang Mochamad Hanies Cholil Barro menyerahkan bantuan tersebut kepada salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kantor Pos Indonesia.

Wabup Hanies dalam kesempatan itu mengatakan terpantau bagi Bansos sudah cukup bagus. Mekanisme antrian juga dinilai sudah rapi.

Baca Juga: Peringati Hari Ibu Internasional, Indonesia Berbagi Pemanfaatan Teknologi dalam Pembelajaran Multibahasa

Dari sejumlah penerima yang ditanya, Wabup menyebut mereka lebih senang tunai dibanding bantuan berupa sembako.

Gus Hanies berpesan penyaluran ke depan diusahakan lebih baik lagi , meskipun kali ini sudah rapi.

“Yang mengantri harus disediakan ruang tunggu atau kursi seperti ini sebelum mereka masuk, ” ujarnya.

Baca Juga: Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada Komisi Pemberantasan Korupsi Dilantik

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (Dinsos PPKB) Subhan menyebut penyaluran BPNT tahap pertama ini ada 30.660 KPM. Targetnya pada 5 Maret penyalurannya selesai.

Halaman:

Editor: Bojes Seran

Sumber: kominfo


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah