Ciptaan WR Supratman, Ibu Kita Kartini: Wahai Ibu Kita Kartini, Putri yang Mulia

20 April 2022, 12:38 WIB
Ilustrasi. Berikut contoh puisi Hari Kartini dalam Bahasa Indonesia, yang bisa jadi referensi untuk besok Kamis, 21 April 2022. /Twibbonize/

VOX TIMOR - Lagu Ibu Kita Kartini merupakan lagu wajib nasional ciptaan WR Supratman yang biasa dinyanyikan saat peringatan Hari Kartini.

Peringatan Hari Kartini selalu diadakan setiap tahun, yakni pada tanggal 21 April.

Syair lagu Ibu Kartini ada yang menyanyikannya dalam 1 stanza, 2 stanza, maupun 3 stanza.

Baca Juga: Peringati Hari Lahirnya Pancasila 1 Juni 2022, Presiden Jokowi Dinformasikan Hadir di Ende NTT

Menjelang peringatan Hari Kartini 21 April, mari kita mengenang perjuangan Raden Ajeng Kartini lewat lirik lagu Ibu Kita Kartini.

Lagu Ibu Kita Kartini didedikasikan untuk sosok pahlawan RA Kartini sebagai pahlawan emansipasi perempuan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu 20 April 2022: Emosi Virgo Memuncak, Pisces Lagi Meredam Amarah

Dengan lagu Ibu Kita Kartini kita dapat terus mengingat jasa perjuangannya.

Nah, bagi yang sedang mencari syair lagu Ibu Kartini lengkap 3 stanza, dapat menyimaknya di bawah ini, seperti yang dilansir Voxtimor.com dari berbagai sumber.

Stanza I
Ibu kita Kartini
Putri sejati
Putri Indonesia
Harum namanya.

Ibu kita Kartini
Pendekar bangsa
Pendekar kaumnya
Untuk merdeka.

Wahai ibu kita Kartini
Putri yang mulia
Sungguh besar cita-citanya
Bagi Indonesia.

Baca Juga: Menteri Agama Sebut Kuota Haji Indonesia Tahun Ini 100.051 Jemaah

Stanza II
Ibu kita Kartini
Putri jauhari
Putri yang berjasa
Se Indonesia.

Ibu kita Kartini
Putri yang suci
Putri yang merdeka
Cita-citanya.

Wahai ibu kita Kartini
Putri yang mulia
Sungguh besar cita-citanya
Bagi Indonesia.

Baca Juga: Menteri Agama Sebut Kuota Haji Indonesia Tahun Ini 100.051 Jemaah

Stanza III
Ibu kita Kartini
Pendekar bangsa
Pendeka kaum ibu
Se-Indonesia.

Ibu kita Kartini
Penyuluh budi
Penyuluh bangsanya
Karena cintanya.

Wahai ibu kita Kartini
Putri yang mulia
Sungguh besar cita-citanya
Bagi Indonesia.

Baca Juga: Inter Milan Menuju Final Coppa Italia, Setelah Bantai AC Milan Tiga Gol Tanpa Balas

Itulah syair lagu Ibu Kita Kartini 3 stanza yang dapat dinyanyikan pada peringatan Hari Kartini besok, Kamis, 21 April 2022. ***

 

 

 

Editor: Oktavianus Seldy Berek

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler