Presiden Diteriaki Saat Tiba di Maluku, Jokowi dan Iriana Balas Melambai Tangan

- 3 September 2022, 14:24 WIB
Terima kasih atas sambutan yang hangat dan meriah dari masyarakat Kepulauan Tanimbar, Maluku.
Terima kasih atas sambutan yang hangat dan meriah dari masyarakat Kepulauan Tanimbar, Maluku. /Setpres BPMI/Voxtimor

VOX TIMOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini melanjutkan kembali agenda kunjungan kerjanya di Provinsi Maluku.

"Pak Jokowi... Pak Jokowi," teriak warga. Presiden Jokowi dan Iriana pun membalasnya dengan melambaikan tangan dan senyuman.

Pasalnya, menjelang tiba di pasar, ribuan warga menyambut kedatangan Jokowi yang juga didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi.

Baca Juga: Lepas Kontingen Pesparani Malaka, Bupati Simon : Kata Kuncinya Tenang, Sabar, Fokus dan Percaya Diri

Sebelum memasuki pasar, Jokowi dan Iriana sempat menyapa, berfoto, membagikan kaos, buku, hingga masker kepada warga.

Di awal agenda kegiatannya, Jokowi mengunjungi Pasar Olilit yang berada di Tanimbar Selatan, Kepulauan Tanimbar.

Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial (bansos) berupa bantuan modal kerja (BMK), serta mengecek penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) sebagai kompensasi apabila terjadi kenaikan harga BBM, terutama bensin subsidi.

Baca Juga: Kaka Kandung Ariel Noah: Lebih Baik Berhenti Jadi Polisi, Humas Polri: Monggo Silakan

Saat memasuki pasar, Jokowi menyapa para pedagang pasar dan mengingatkan agar bantuan langsung tunai (BLT) yang diterima digunakan untuk menambah modal usaha.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek

Sumber: Setkab


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x