Sah! Adik Jokowi dan Ketua MK Resmi Menikah, Begini Kisah Cinta Mereka

- 26 Mei 2022, 13:37 WIB
Presiden Pernikahan Adik Jokowi, Idayati, dengan Ketua MK Anwar Usman
Presiden Pernikahan Adik Jokowi, Idayati, dengan Ketua MK Anwar Usman //Inung R Sulistyo/Berita PR Solo Raya

VOX TIMOR - Akad nikah pernikahan adik Presiden Jokowi, Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman telah berlangsung.

Prosesi akad nikah dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB, di Gedung Graha Shaba Buana, Jalan Letjen Suprapto Nomor 80-B, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah.

Wedding Organizer pernikahan Idayati-Anwar Usman, Dani Wigung mengatakan acara pernikahan dibagi dua prosesi, yakni akad dan resepsi.

Baca Juga: Pengadaan Bibit Babi di Desa Lawalu-Malaka, Diduga Terjadi Mark Up Harga dan Berujung Dugaan Korupsi

Dikutip dari Antara, prosesi akad yang berlansumg hari ini, dimulai pukul 09.00 WIB. 

"Jam 09.00 WIB, acara diawali pasrah tampi yaitu penyerahan calon penganten putra dari keluarga putra kepada keluarga putri, keluarga putri akan diterima untuk dinikahkan," katanya.

Baca Juga: Pengadaan Bibit Babi di Desa Lawalu-Malaka, Diduga Terjadi Mark Up Harga dan Berujung Dugaan Korupsi

"Kemudian pengantin putra akan ke tempat akad nikah, kemudian dihadirkan pengantin putri, petugas KUA, pemuka agama, saksi (Anwar) Andika Prakasa, dan saksi (Idayati) Ma'aruf Amin, serta pak Jokowi sebagai wali nikah," tambahnya.

Acara akad nikah akan berlangsung hingga pukul 12.00 WIB, yang kemudian dilanjutkan prosesi resepsi pernikahan dari pukul 12.00-14.00 WIB.

Halaman:

Editor: Anang Fauzi

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah