Bupati Malaka Launching Lampu Jalan, Kota Betun Mulai Terang

- 23 Desember 2021, 21:25 WIB
Bupati Malaka Tekan Tombol Launching Lampu Jalan.
Bupati Malaka Tekan Tombol Launching Lampu Jalan. /Seldy/voxtimor

VOX TIMOR - Lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kota Betun resmi di Launching oleh Bupati Malaka.

Kegiatan launching lampu penerangan jalan umum (PJU) tersebut berlangsung di Lapangan Umum Betun, Kamis 23 Desember 2021 malam, yang juga dihadiri oleh wakil bupati dan wakil ketua DPR Malaka serta OPD di Pemkab Malaka.

Bupati Malaka Dr. Simon Nahak, SH,MH dalam arahannya mengatakan penerangan lampu jalan ini banyak manfaatnya untuk masyarakat umum.

Baca Juga: Randy Badjideh Terancam Dijerat Pasal Berlapis dan Ancaman Hukuman Mati

"Kita akan upayakan, minimal jalan protokol dipasang lampu jalan dan digunakan sesuai manfaatnya," kata Bupati Simon dalam arahannya.

Pada kesempatan tersebut, bupati Simon sampaikan terima kasih kepada DPRD Malaka yang sudah mendukung program lampu jalan, terima kasih juga untuk pak Alo yang sudah bekerja sesuai target bersama tim dan kita berikan apresiasi.

Baca Juga: Bupati Belu Rayakan Hari Ibu dan Natal Bersama GBI Kalvari

"Semuanya kita butuh kerja sama, sehingga apa yang sudah diprogramkan bisa mencapai tujuan terakhir demi kepentingan masyarakat," demikian bupati Simon.

Sementara dalam laporannya Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kabupaten Malaka, Aloysius Werang menjelaskan, total lampu yang dipasang sebanyak 215 titik.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah