Pelatih Thailand; Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Semifinal Piala AFF U-19 2022

- 10 Juli 2022, 09:51 WIB
Hasil dan Klasemen Piala AFF U19 2022: Usai Bantai Filipina, Timnas Indonesia di Posisi Berapa?
Hasil dan Klasemen Piala AFF U19 2022: Usai Bantai Filipina, Timnas Indonesia di Posisi Berapa? /PSSI/

 

VOX TIMOR - Pelatih timnas Thailand U-19, Salvador Garcia secara tak langsung memberikan harapan untuk timnas Indonesia U-19 dalam misi lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Salvador Garcia, sebagaimana dikutip dari Siamsport, Minggu 10 Juli 2022, menegaskan timnya akan memburu kemenangan ketika berhadapan dengan Vietnam pada matchday terakhir Grup A.

Duel Thailand U-19 vs Vietnam U-19 akan berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Minggu 10 Juli 2022 pukul 20.00 alias berbarengan dengan laga timnas Indonesia U-19 vs Myanmar di Stadion Patriot Candrabhaga, bekasi.

Baca Juga: Terkait Dakwaan Ferdy Rame, Silvester Nahak; Tindakan Pidana Itu Lahir Dari Sengketa Tanah

Thailand untuk sementara menduduki posisi dua klasemen Grup A dengan koleksi 10 poin, hanya kalah selisih gol dari Vietnam yang berada di puncak klasemen.

Tim berjuluk War Elephants bisa lolos ke semifinal dengan dua skema yakni menang atas Vietnam atau bermain imbang dengan skor 1-1, 2-2 atau lebih.

Namun, pelatih Salvador Garcia tidak ingin berjudi dengan menargetkan imbang kontra Vietnam. Dia menekankan Thailand U-19 akan mengincar kemenangan agar lolos dengan tangan mereka sendiri.

Baca Juga: Kukuhkan Pengurus IKMS, Bupati Simon Nahak: 'Jadi Anak Malaka yang Militan, Jangan Cengeng'

"Pertandingan melawan Vietnam U19 tentu saja yang paling penting, jadi saya akan menjaga pasukan saya untuk pertandingan ini," kata Salvador Garcia dikutip dari Siamsport.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek

Sumber: Siamsport


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x