Konfercab Ke-IX GMNI Cabang Manggarai, Begini Ajakan Ketua Baru yang Terpilih Sekarang

- 23 Desember 2022, 21:35 WIB
Foto peresmian ketua terpilih GmnI Cabang Manggarai periode 2022-2024
Foto peresmian ketua terpilih GmnI Cabang Manggarai periode 2022-2024 /Iren Darson/

Konferensi Cabang (Konfercab) IX Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Manggarai resmi ditutup pada Kamis (22/12/2022).

Ada pun kader yang menggantikan posisi Emanuel Suryadi dan Arnoldus Y. Pangkur yakni terpilih Felix Karunia sebagai ketua dan Antonius Muardi sebagai sekretaris GMNI Cabang Manggarai periode (2022-2024). 

Konfercab ini pun, dilaksanakan di Aula Dinas pendidikan dan kebudayan, Kabupaten Manggarai, di jalan Ahmad Yani 10 Ruteng, Kelurahan Langke Rembong selama 2 hari terhitung dari hari Rabu (21/12/2022) Hingga kamis (22/22/2022). 

Kepada VoxTimor. Com, Felikx mengatakan sebagai Ketua terpilih saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan Sekretaris, DPC, periode 2020/2022, Serta PA GmnI, yang sudah memberikan kontribusi yang luar biasa terhadap GmnI Cabang Manggarai. 

Ia juga berpesan agar segera memperkuat internal organisasi baik yang ada di cabang maupun di komisariatan.

“Sebelum melangkah, kuatkan internal dulu sesuai bidang masing-masing dan tingkatkan kualitas masing-masing kader yang tujuannya demi membesarkan organisasi,” Jelas Feliks.

Ia juga mengatakan Walau pun persidangan berjalan cukup alot hingga memakan waktu sampai pada tiga hari lamanya, akan tetapi tidak megurangi rasa semangat terhadap kawan-kawan seperjuangan GMNI cabang Manggarai.

"Ketua baru terpilih GmnI Manggarai Felix Karunia Mengatakan, bagi saya tentu menjadi ketua tidaklah mudah, tetapi memegang tanggung jawab yang berat. 

Tetapi saya yakin hal itu bisa dipertanggungjawabkan apa bila kader maupun anggota aktif bahu-membahu berjuang membawa GmnI Cabang Manggarai tetap pada arah dan tujuan perjuangan, yaitu membela kaum marhaen".

“Sebagai ketua baru GMNI Cabang Manggarai, saya harus siap untuk berjuang di atas penderitaan rakyat. Sebab kedepan GMNI Manggarai harus mampu berfokus pada Kaderisasi yang mencakup kualitas Kader. Kader yang progresif revolusioner dan inovatif. Bagi saya sebelum kita melangkah keluar yang paling utama adalah kekuatan internal, baik melalui program yang diselenggarakan oleh setiap wakabidang maupun kegiatan rutinitas tingkat komisariat". Jelas Felix kepada Media ini".

Demikian disampaikan oleh ketua terpilih bung Felikx Karunia saat kegiatan konvercab selasai menyampaikan bahwa pertama saya ucapkan terimakasih kepada persatuan alumni, DPC Demisioner, Ketua-Ketua komisariat , peserta Konfercab dan juga panitia serta semua pihak yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu, sehinga konferensi Cabang GMNI Manggarai bisa berjalan dengan baik dan lancar. Tutup Felix."

 

Editor: Anang Fauzi

Sumber: GMNI


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x