Lagi, Seorang Prajurit TNI Gugur Akibat Serangan KKB

- 23 April 2022, 21:40 WIB
1 Prajurit TNI Tewas di Papua, Pada Saat Mobil Rombongan KSAD TNI Dudung Kecelakaan
1 Prajurit TNI Tewas di Papua, Pada Saat Mobil Rombongan KSAD TNI Dudung Kecelakaan /Dok. Dispenad/

VOX TIMOR - Seorang prajurit TNI kembali gugur karena ulah Kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Pos Satgas Muara Perairan (Mupe) Yonif Marinir-3 di Kalikote, Kabupaten Nduga, Papua.

Prajurit bernama Pratu Mar Dwi Miftahul Ahyar itu tertembak pada Jumat sore 22 April 2022. 

Sementara Mayor Mar Lilik Cahyanto terkena rekoset di bagian bahu tetapi masih bisa selamat.

Baca Juga: Menuju Dua Periode? Bupati Malaka Jadi Kader PDI Perjuangan, Begini Komentar Simon Nahak

Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Herman Taryaman di Jayapura, mengatakan insiden itu baru diketahui Sabtu pagi 23 April 2022 dan korban langsung dievakuasi ke Timika.

Baca Juga: Peluang Inter Milan Pimpin Klasemen Seri A Terbuka, Inzaghi; Waspadai Kebangkitan AS Roma

“Evakuasi menggunakan helikopter Caracal milik TNI-AU dan jenazah Pratu Mar Dwi Miftahul Ahyar akan dimakamkan di kampung halamannya di Lamongan, Jawa Timur,” jelas Letkol Kav Herman dikutip Vox Timor dari ANTARA, Sabtu 23 April 2022.

Baca Juga: HUT 9th atau Hari Jadi Kabupaten Malaka, Simon Tesa Mendapat Hadiah Sepeda

Sebelumnya tanggal 26 Maret 2022 lalu KKB pimpinan Egianus Kogoya menyerang Pos Satgas Mupe yang ada di Kwareh Bawah, Kabupaten Nduga hingga menyebabkan dua prajurit Marinir meninggal dan delapan orang mengalami luka-luka.

Halaman:

Editor: Emanuel Dile Bataona

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah