Fakta Tentang Buah Nanas Bagi Wanita

- 13 Februari 2022, 07:23 WIB
Buah nanas ampuh hilangkan jerawat dan bekas hitam di wajah.
Buah nanas ampuh hilangkan jerawat dan bekas hitam di wajah. /pixabay.com/jmexclusives

VOX TIMOR - Nanas sering kali jadi buah yang dihindari para wanita hamil ya bun. Buah kuning ini padahal sering sekali dijadikan campuran di buah rujak.

Rasanya yang asam dan manis secara bersamaan menciptakan perpaduan rasa yang segar. Tidak hanya dijadikan campuran di camilan rujak, buah nanas ini sudah banyak sekali dijadikan kreasi makanan ataupun campuran bahan makanan.

Ada yang membuat keripik nanas, ada yang membuat sambal nanas, ada juga beberapa makanan asam-manis juga memakai buah nanas untuk mendapatkan rasa asam-manis itu sendiri.

Baca Juga: Waduh! Uang Nasabah 3 Miliar Hilang, Bank Bukopin Cabang Kupang Diminta Kembalikan

Karena banyaknya cerita yang beredar di masyarakat tentang buah yang dijadikan Rumah Spongebob ini, langsung aja kita cek mitos dan fakta buah nanas yuk!

1. Buah Nanas Dapat Membuat Lidah Gatal

Fakta! Buah Nanas mengandung enzim protease berupa bromealin yang dapat memecah protein, sehingga buah nanas kadang sering digunakan untuk mengempukkan daging.

Tapi si bromealin ini dapat menimbulkan efek gatal pada mulut.

Kalau di buah nanas, bromealin ini terletak di tengah buah yang keras, jadi jika ingin mengkonsumsi buah nanas, jangan lupa untuk membuang bagian tengah buahnya ya.

2. Dapat Menyebabkan Keguguran

Hal ini pasti sudah sangat tidak asing terdengar di kalangan wanita ataupun ibu hamil. Buah nanas dianggap bisa menyebabkan keguguran pada ibu hamil.

Halaman:

Editor: Oktavianus Seldy Berek

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah