Warga Desa Rainawe Menolak Kebijakan Penjabat Desa, Ini Alasan Mereka

- 14 Maret 2022, 21:43 WIB
Masyarakat Rainawe di Kantor Desa
Masyarakat Rainawe di Kantor Desa /Fecos/Vox Timor

VOX TIMOR - Masyarakat Desa Rainawe menyatakan Menolak Penjabat Desa Rainawe lantaran dinilai tidak memihak kepada masyarakat dalam mengambil keputusan.

Sikap penolakan masyarakat tersebut dinyatakan dalam berita acara yang nanti akan diserahkan kepada Bupati dan Wakil Bupati serta DPRD Malaka.

Pantauan media ini, hari senin 14 Maret 2022, sekira pukul 11.30 WITA, puluhan masyarakat penuhi kantor Desa Rainawe untuk menandatangani berita acara.

Berita acara tersebut merupakan penolakan penjabat desa Rainawe dan menolak Surat Keputusan (SK) pergantian perangkat desa yang dibuat Penjabat Desa.

Baca Juga: Warga Desa Bakiruk Mengadu Kinerja Kades dan Minta untuk Audit

Warga yang menolak berbondong-bondong antrean untuk menulis nama dan tanda tangan sesuai format berita acara yang telah di buat.

Selanjutnya, bukti hasil penandatanganan itu akan disampaikan kepada Bupati dan wakil bupati Malaka dan DPRD Malaka dalam waktu dekat.

Baca Juga: Gampang Sakit, Ini Golongan Darah yang Daya Tubuhnya Lemah! Kamu Termasuk?

Salah satu warga Rainawe, Bona, kepada media ini mengatakan bahwa sebelumnya sudah melayangkan surat penolakan SK pengangkatan.

Halaman:

Editor: Frederico Da Costa


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x