Sambut Satu Abad, PSHT Cabang Malaka Gelar Pengesahan Warga, Dihadiri Dewan Pengurus Pusat

- 13 Agustus 2022, 08:38 WIB
Penyambutan Ketua Dewan Pusat PSHT bersama Rombongan
Penyambutan Ketua Dewan Pusat PSHT bersama Rombongan /Fecos/Vox Timor

VOX TIMOR - Organisasi pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Malaka, gelar pengesahan warga baru PSHT yang dihadiri ketua Dewan Pusat, Jumat 12 Agustus 2022.

Diketahui, kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari dan puncaknya pada tanggal 14 Agustus 2022 mendatang, bertempat di Bolan, Desa Fahiluka, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka-NTT.

Persaudaraan Setia Hati Terate (dikenal luas sebagai PSHT atau SH Terate) adalah organisasi olahraga yang diinisiasi oleh Ki Hadjar Hardjo Oetomo pada tahun 1922 dan kemudian disepakati namanya menjadi Persaudaraan Setia Hati Terate pada kongres pertamanya di Madiun pada tahun 1948. Tahun ini (2022) PSHT genap satu abad (100 tahun).

Baca Juga: Kejaksaan Agung Terima Surat SPDP Ferdy Sambo

Ketua PSHT cabang Malaka Marselinus Bere Klau, mengucapkan terima kasih kepada Ketua Dewan PSHT Pusat Madiun bersama rombongan tim pengesahan yang telah hadir di Malaka untuk mengesahkan warga baru sebanyak 1.091 di Malaka.

Ketua cabang PSHT Malaka juga menyampaikan bahwa pengesahan warga ini merupakan yang ketiga kalinya setelah PSHT Cabang Malaka berdiri.

Baca Juga: Brigadir J Dibunuh Karena Lukai Istri Ferdy Sambo, Laporan Putri Candrawathi Dihentikan

Dalam kesempatan itu juga Ketua PSHT Cabang Malaka melaporkan bahwa PSHT cabang Malaka beberapa waktu lalu mengikuti kejuaraan tingkat provinsi dan berhasil menyabet juara umum di tingkat provinsi dengan memborong empat medali emas dan satu medali perunggu dan piala ke Malaka.

Dengan keberhasilan dalam kejuaraan ini, Dirinyaa juga berharap sekaligus menegaskan agar para atlet-atlet ini, tidak hanya juara di perlombaan tapi juara juga di lingkungan masing-masing.

Halaman:

Editor: Frederico Da Costa


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x