Barcelona Tetap Kokoh di Urutan Kedua Klasemen LaLiga, Usai Taklukan Real Sociedad

- 22 April 2022, 09:37 WIB
Hasil Liga Spanyol: Real Sociedad VS Barcelona, Aubameyang Selamatkan Blaugrana
Hasil Liga Spanyol: Real Sociedad VS Barcelona, Aubameyang Selamatkan Blaugrana // IG @fcbarcelona

VOX TIMOR - Barcelona meraih tiga poin setelah taklukan Sociedad pada pekan ke-32 di Anoeta Stadium pada Jumat dini hari WIB.

Dengan kemenangan di kandang Real Sociedad ini, Barcelona tetap kokoh di urutan kedua papan klasemen LaLiga, selisih 15 poin dengan pemimpin puncak klasemen Real Madrid.

Barcelona menang dengan skor tipis atas Real Sociedad 1-0.

Baca Juga: Video Mesum di NTT Jadi Buruan Netizen, Begini Curhatan VA Istri Sang Perangkat Desa

Barcelona meraih kemenangan dengan susah payah dalam waktu normal 90 menit, Barcelona hanya mampu mencetak 1 gol saat bertandang ke Real Sociedad.

Gol semata wayang dalam pertandingan itu dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang di babak pertama.

Baca Juga: Belum Setahun Menikah, Hindari 4 Kebiasaan Buruk Dalam Rumah Tangga Anda

Kemenangan itu tetap membuat skuad asuhan Xavi duduk di peringkat kedua dengan 63 poin dari 32 pertandingan.

Barcelona memiliki poin yang sama dengan Sevilla yang menempati posisi ketiga, tetapi Sevilla memainkan satu laga lebih banyak dari Barcelona, demikian catatan laman resmi LaLiga, sebagaimana dikutip Vox Timor dari Antara.

Halaman:

Editor: Frederico Da Costa

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x