Belasan Warga NTT Tewas Akibat Kecelakaan Truk di Pegunungan Arfak Papua Barat

- 13 April 2022, 14:07 WIB
Situasi di Kamar Jenazah
Situasi di Kamar Jenazah /Papua/

VOX TIMOR - Sedikitnya 18 orang meninggal dunia dan 11 lainnya dalam kondisi kritis dalam kecelakaan maut sebuah truk di Kilometer 10, Distrik Minyambou, Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat, Rabu 13 April 2022 dini hari.

Kapolres Manokwari AKBP Parasian Herman Gultom yang dikonfirmasi, membenarkan korban dalam insiden kecelakaan maut tersebut sudah dievakuasi oleh tim SAR gabungan sambil dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Dikutip dari Rajawalinews, AKBP. Parasian H. Gultom menjelaskan bahwa korban meninggal dunia awalnya berjumlah 16 orang.

Baca Juga: Ketua Kerukunan Flobamora di Papua Menyebut, Sebanyak 18 Orang Pekerja Asal NTT Meninggal

Namun pada pukul 12.00 WIT, 2 korban Luka Berat yang dirawat di RSUD Manokwari dan RSU Provinsi Papua Barat yang merupakan rujukan dari RS. Pratama juga dinyatakan Meninggal dunia 

"Kami masih melakukan olah TKP, sementara para korban sudah dievakuasi oleh tim SAR gabungan," ujar Kapolres Manokwari saat dikonfirmasi dari lokasi kejadian.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Papua Barat, 14 Warga Asal NTT Tewas di Lokasi Kecelakaan

Sebelumnya, Kapolres mengatakan bahwa laporan sementara hasil olah TKP, 16 orang meninggal dunia di lokasi kejadian, 3 orang meninggal dunia setelah dievakuasi ke Rumah Sakit Pratama Warmare yang meninggal sementara 13 orang lainnya dalam kondisi kritis.

Baca Juga: Ini Rincian Formasi CPNS 2022 untuk Lulusan SMA Sederajat, Terbanyak Kemenhub

Halaman:

Editor: Emanuel Dile Bataona

Sumber: ANTARA Rajawalinews


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah