Anies Baswedan Diperiksa KPK, Pertanyaan Untuk Gubernur Jakarta Dibocorkan

7 September 2022, 07:01 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mejalani pemeriksaan di KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) Rabu, 7 September 2022. Pemeriksaan tersebut berkaitan dengan dugaan pencurian uang rakyat dalam penyelenggaraan ajang Formula E. Dugaan adaya pencurian uang rakyat dalam ajang Formula E telah lama berembus. . Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta kemudian dipanggil KPK untuk diperiksa. "Lebih kurang biasanya terkait dengan proses perencanaan. Awalnya seperti apa, tawaran dari mana, kemudian direncanakan, proses penganggaran, kemudian pelaksanaannya sampai dengan pertanggungjawaban," kata wakil ketua KPK, Alexander Marwata. . Setelah pelaksanaan Formula E pada beberapa waktu yang lalu, pihak KPK juga menyelidiki apakah ada keuntungan yang didapatkan dalam penyelenggaraan ajang balap mobil listrik itu. "Kan sudah terlaksana. Kami ingin tahu bagaimana pelaksanaannya kemarin. Apakah mendapatkan keuntungan atau tidak," ujar Alexander Marwata. . Menurut Alex, apabila tujuan Formula E adalah bisnis, ada kemungkinan keuntungan yang didapatkan pihak penyelenggara. Hal tersebut berkaitan dengan adanya pertumbuhan ekonomi yang terjadi pada penyelenggaraan ajang Formula E. "Banyak wisawatan yang menginap, menumbuhkan ekonomi kan. Itu yang perlu kami klarifikasi bagaimana penganggarannya," ucap Alex. (PR) . Christina Kasih Nugrahaeni/PRMN Vid. Editor: Indra Gusti/PRMN

Video Lainnya

Video

PUTRA OESAO VS NIRWANA 04 NAGEKEO

10 September 2022, 07:59 WIB

Terpopuler

Kabar Daerah

x