Vatikan Beri Klarifikasi Soal Dugaan Pelecehan Seksual Uskup Belo

- 30 September 2022, 08:09 WIB
Uskup Belo yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur.
Uskup Belo yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur. /REUTERS/Darren Whiteside

Berdasarkan investigasi De Groene, jumlah korban diduga lebih banyak lagi. De Groene berbicara dengan 20 orang yang mengetahui kasus ini seperti pejabat tinggi, pejabat pemerintah, politisi, pekerja LSM, orang-orang dari gereja dan profesional.

Lebih dari separuh dari mereka secara pribadi mengenal seorang korban, sementara yang lain tahu tentang kasus tersebut dan sebagian besar membahasnya di tempat kerja.

Baca Juga: Perse Ende Raih Juara ETMC 2022 atau Liga 3 NTT

De Groene juga berbicara dengan korban lain yang tidak mau menceritakan kisah mereka di media.

Sejauh ini belum ada tanggapan dari Uskup Belo. Uskup Belo sempat mengangkat telepon De Groene, tetapi kemudian segera menutupnya. 

Kantor Kedutaan Besar Timor Leste di Jakarta mengenai masalah ini, namun belum ada tanggapan.

Uskup Carlos Filipe Ximenes Belo bukan hanya pemimpin kuat gereja Katolik Roma Timor Leste, tetapi juga pahlawan nasional dan mercusuar harapan bagi rakyatnya.

Baca Juga: Viral! Ada Penampakan Burung Merpati Putih di Patung Bunda Maria Setinggi 16 Meter di TTU

Pada 1996, Belo menerima Hadiah Nobel Perdamaian, bersama dengan aktivis dan diplomat José Ramos-Horta, presiden Timor Leste saat ini.***

 

Halaman:

Editor: Anang Fauzi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x