Empat Item Pekerjaan Fisik di Desa Wesey, TA 2017 Dinilai Asal Jadi, Begini Penjelasan Kades

- 1 Oktober 2022, 21:28 WIB
Pembangunan Jembatan penghubung dua dusun yang sudah ambruk
Pembangunan Jembatan penghubung dua dusun yang sudah ambruk /Istimewa/Vox Timor

VOX TIMOR - Kurang lebih 4 item kegiatan fisik di desa Wesey, Kecamatan Weliman, Kabupaten Malaka-NTT, yang di intervensi dengan dana desa (DD) Tahun Anggaran (TA) 2017 yang dituangkan dalam APBDes
terindikasi di kebiri oleh Kepala Desa (Kades) Wesey demi kesejahteraan dirinya. 

Kepala Desa (Kades) Wesey diduga kuat membuat program kerja asal-asalan untuk kantongi isi saku pribadinya. Sehingga ini menjadi atensi masyarakat khususnya dusun Haeklese. Pasalnya, dengan kegiatan fisik yang telah dikerjakan dan menyerap anggaran ratusan juta, tidak bermanfaat bagi masyarakat khususnya dusun Haeklese.

Ada empat item kegiatan pembangunan yang dikerjakan dengan menyerap anggaran besar yakni;

Baca Juga: SNKT Penuhi Janji Kampanye Bangun Puspem Malaka, Anggarannya Rp 95 Miliar


1. Pembangunan jembatan kecil penghubung dusun Laen Leten dan Haeklese dengan pagu anggaran sebesar Rp, 50.472.000.
2. Pembukaan jalan baru antar dusun Laen Leten dan Haeklese dengan pagu anggaran sebesar Rp, 282.866.000,
3. Rehab 10 unit rumah tinggal masyarakat dengan pagu anggaran sebesar Rp, 150.000.000, serta
4. Bantuan jaminan hidup lansia dan janda sebesar Rp, 30.000.000 yang tidak di ketahui oleh masyarakat desa Wesey akan peruntukannya.

Salah satu tokoh masyarkat Haeklese, Basalius Seran, kepada media ini mengatakan bahwa dari empat item kegiatan dan program pemberdayaan yang di tuangkan dalam APBDes Wesey tahun 2017 tidak memberikan dampak terhadap kesejahteraan masyarakat desa Wesey khususnya dusun Haeklese.

Baca Juga: Kemensos RI Bantu Yohanes Bayi Mengindap Hidrosefalus di Manggarai

"Secara kasat mata program kegiatan fisik jalan baru dan jembatan yang di bangun pada tahun 2017 menggunakan dana desa tersebut tidak ada manfaat bagi masyarakat dusun Haeklese," ungkapnya.

Dirinya mengakatan, Dusun Haeklese ini merupakan salah satu dusun terpencil dan terisolir dari ke 5 dusun yang ada di wilayah Desa Wesey, sehingga butuh perhatian khusus dari pemerintah desa melalui dana desa untuk untuk mengintervensi segala akses untuk kepentingan masyarakat. Namun dirinya sangat menyayangkan, walaupun sudah adakan pembangunan jembatan penghubung, namun karena hanya asal kerja akhirnya tidak dapat dirasakan masyarakat karena jembatan tersebut sudah rubuh.

Halaman:

Editor: Bojes Seran


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x